Perilaku Pemilih Joko Widodo Dalam Pilpres 2019 (Studi Tentang Preferensi Politik Projo Kota Padang)

  • Izza Nurlaili Mardhatillah UNP
  • Eka Vidya Putra UNP
Keywords: prilaku pemilih, preferensi politik, joko widodo

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan perilaku pemilih Joko Widodo di Kota Padang. Penelitian dilakukan dengan melihat preferensi politik organisasi Projo Kota padang. Teori yang dipakai dalam penelitian ini yaitu perilaku memilih yang didasarkan pada tiga aspek yakni sosiologis, psikologis dan rasional. Pendekatan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan tipe studi kasus, teknik pemilihan informan yaitu purposive sampling dengan jumlah informan sebanyak 10 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi partisipasi pasif, wawancara mendalam, dan studi dokumentasi yang dianalisis dengan mengacu pada teknik analisis data yang dikembangkan oleh Miles dan Huberman. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa preferensi politik pemilih Joko Widodo di Kota Padang adalah pada personality yang dimiliki Joko Widodo, gaya kepemimpinan, rekam jejak serta program kerja yang dilakukan oleh Joko Widodo.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-09-04