Mekanisme Pengendalian Sosial di Sekolah untuk Mencegah Pengaruh Narkoba di Kalangan Siswa di SMAN 8 Kota Padang

  • Vivi Triana Universitas Negeri Padang
  • Erianjoni Erianjoni Universitas Negeri Padang

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh ketertarikan peneliti dalam melihat pengendalian sosial yang dilakukan sekolah untuk mencegah penyalahgunaan narkoba di kalangan siswa di SMAN 8 Padang. Alasan peneliti melakukan penelitian di SMAN 8 karena merupakan salah satu Kecamatan dengan kasus penyalahgunaan narkoba tingkat tinggi, pelaku dalam penyalahgunaan narkoba di kecamatan ini adalah remaja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui mekanisme pengendalian sosial untuk mencegah narkoba di SMAN 8 Padang. Penelitian ini menggunakan teori kontrol sosial dikemukakan oleh Travis Harschi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan tipe penelitian studi kasus (case study). Teknik pemilihan informan menggunakan purposive sampling dengan jumlah informan 11 orang informan. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan studi dokumen. Data dianalisis dengan teknik analisis interaktif Miles dan Huberman. Hasil penelitian di lapangan menunjukkan bahwa bentuk pengendalian sosial yang dilakukan sekolah diantaranya yaitu yang pertama memberikan sosialisasi, yang kedua pengawasan, yang ketiga peran aparat, yang keempat peran orang tua.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2022-06-28